WADAN SESKOAU MEMBUKA SEMINAR SESAU A-10

Selasa, 30 Oktober 2018  | 

Add a Comment  | 
Penseskoau, Senin (29/10).  Wadanseskoau Marsma TNI Kusworo , S.E., M.M. secara resmi membuka Seminar Perwira Siswa (Pasis) Sekolah Staf Angkatan Udara (Sesau) Angkatan ke-10  TP 2018 di Bangsal Srutasala Seskoau Lembang Bandung, Senin (29/10/2018).  Seminar yang dilaksanakan selama dua hari 29 s.d. 30 Oktober 2018 menghadirkan Nara Sumber AKBP. H. Saleh Patimura dari Densus 88 dan Pudiastuti Citra Adi, S.H., M.H. Kepala Bagian Hukum dan Hubungan Masyarakat Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT).

Danseskoau Marsda TNI Donny Ermawan T., M.D.S. dalam sambutannya yang dibacakan Wadanseskoau mengatakan bahwa untuk mendapatkan data-data yang diperlukan dalam rangka pembuatan naskah seminar,  para Perwira Siswa Sesau Angkatan ke-10 Melalui kegiatan Kuliah Kerja dalam Negeri (KKDN) telah melakukan observasi, riset lapangan dan wawancara ke Mako Kopassus, BNPT, Korps Brimob dan Densus 88

Hal tersebut tentunya para Pasis telah  mendapat gambaran yang lebih jelas dan menyeluruh mengenai penanggulangan terorisme yang sedang, sudah, dan akan dilakukan oleh keempat intansi yang dikunjungi.   Oleh karena itu, melalui seminar ini diharapkan para Perwira Siswa dapat memberikan sumbangan pemikiran dan Ide-ide yang orisinil, yang akan dibahas dan didiskusikan serta hasilnya  nanti dituangkan dalam suatu naskah seminar yang berbobot dan memiliki nilai guna yang tinggi mengenai Sinergi TNI Polri  dalam penanggulangan Terorisme”, ujar Danseskoau.

0 komentar:

Posting Komentar